SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI JARINGAN DOKUMENTASI DAN INFORMASI HUKUM KABUPATEN MAGELANG Kolom Pengunjung
DETAIL BERITA

PAPARAN RANCANGAN PERATURAN DAERAH TENTANG RP3KP DAN TRANTIBUMLINMAS

Senin, 09 Desember 2024 | 495
Card image cap
PAPARAN RANCANGAN PERATURAN DAERAH TENTANG RP3KP DAN TRANTIBUMLINMAS

Kota Mungkid,- Rabu (4/12/2024) Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Magelang menyelenggarakan Kegiatan Paparan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) guna membahas dua raperda yaitu:

  1. Rencana Pembangunan dan Pengembangan Perumahan dan Kawasan Permukiman (RP3KP);
  2. Penyelenggaraan Ketentraman dan Ketertiban Umum Serta Pelindungan Masyarakat.

Acara ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah, Adi Waryanto, dengan didampingi Kepala Bagian Hukum, Ratna Yulianty. Dalam diskusi ini, berbagai instansi terkait turut diundang untuk memberikan pandangan dan masukan. Peserta yang hadir antara lain perwakilan dari DPRKP, Satpol PP dan PK, DLH, Diskominfo, Dishub, Bappeda Litbangda, BPBD, DPUPR, BPPKAD, Dinsos PPKB PPPA, Disperinnaker, Disparpora, Disdikbud, Disdagkop, Dinkes, DPMPTSP, Bagian Administrasi Pembangunan.

Sekretaris Daerah, Adi Waryanto, menekankan pentingnya sinergi antara berbagai instansi untuk memastikan Ranperda ini mampu diimplementasikan dengan baik dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Kegiatan ini menunjukkan komitmen pemerintah daerah dalam merancang kebijakan yang inklusif dan berorientasi pada kesejahteraan masyarakat.

 

CARI DOKUMEN HUKUM


ALAMAT KANTOR

JDIH Kabupaten Magelang
Jl. Soekarno Hatta No. 59 Kota Mungkid
Kabupaten Magelang Jawa Tengah Indonesia
Kode Pos: 56511
Telepon: (0293) 788181 | Fax: (0293) 788122

Layanan Bantuan
   
MEDIA SOSIAL

STATISTIK PENGUNJUNG

Total Pengunjung
Hits Hari Ini
Total Hits
Pengunjung Hari Ini
Pengunjung Online

Hak Cipta © 2018 Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Kabupaten Magelang.