Selasa, 10 Desember 2024, Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Magelang mengikuti kegiatan Desk Pendampingan Pelaporan e-Report Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional (JDIHN). Acara yang diadakan oleh Biro Hukum Provinsi Jawa Tengah ini berlangsung di ruang Command Center Room Pusaka Gemilang Kabupaten Magelang. Kabupaten Magelang terpilih sebagai tuan rumah tahun 2024 untuk lingkup eks Bakorwil II, bersama Kabupaten Sukoharjo dan Kabupaten Banyumas.
Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan Bagian Hukum dari berbagai unsur, termasuk Sekretariat Daerah Kabupaten/Kota, Sekretariat DPRD Kabupaten/Kota, serta Universitas Tidar Magelang. Para peserta dari wilayah kabupaten meliputi Kabupaten Kebumen, Kabupaten Magelang, Kabupaten Temanggung, Kabupaten Purworejo, Kabupaten Wonosobo, Kabupaten Semarang, Kabupaten Demak, Kabupaten Jepara, dan Kabupaten Kudus. Sementara itu, peserta dari wilayah kota meliputi Kota Magelang, Kota Semarang, dan Kota Salatiga.
Acara ini merupakan bagian dari upaya Biro Hukum Provinsi Jawa Tengah dalam memberikan pembinaan dan memperkuat koordinasi anggota JDIH di wilayah Jawa Tengah. Dengan adanya desk pendampingan ini, diharapkan pengelolaan e-Report JDIHN dapat semakin efektif dan berkualitas, mendukung pelayanan informasi hukum yang lebih baik di tingkat daerah.
Sebagai tuan rumah, Kabupaten Magelang menunjukkan dedikasinya dalam mendukung kolaborasi antar anggota JDIH dan memperkuat sinergi lintas sektor. Suasana kegiatan yang interaktif dan partisipasi aktif dari seluruh peserta mencerminkan semangat bersama untuk terus memajukan pelayanan dokumentasi hukum di Jawa Tengah.
JDIH Kabupaten Magelang |
Jl. Soekarno Hatta No. 59 Kota Mungkid |
Kabupaten Magelang Jawa Tengah Indonesia |
Kode Pos: 56511 |
Telepon: (0293) 788181 | Fax: (0293) 788122 |
Total Pengunjung | |
Hits Hari Ini | |
Total Hits | |
Pengunjung Hari Ini | |
Pengunjung Online |